Most Popular

header ads

Monsters Of Distortion III : Report Event























Report Event : Monsters Of Distortion III
27 - 28 Maret 2015
Featuring SIKSAKUBUR


Event ini sudah berlangsung dari tahun 2012 dan sempat absen ditahun 2014, ditahun 2015 event ini kembali diadakan oleh komunitas NCIB (North Celebes Infantry Battalions) yang kali ini bisa bekerjasama dengan sponsor. Event ini dilaksanakan selama 2 hari yaitu, 7 maret 2015 di Xpose cafe bertajuk Sharing Clinic Guitar bersama Andre Tiranda & Baken Nainggolan dari SIKSAKUBUR. Acara ini dimulai pada jam 18.00. Dibuka dengan solo gitar dari Andre Tiranda, disusul sesi tanya jawab dan ditutup dengan jam session Andre Tiranda dan Baken Nainggolan. Acara ini berhasil menarik peminat dan dihadiri sekitar 50 orang metalhead dan penggila gitar.


Keesokan harinya  tanggal 8 maret 2015 event bertajuk Monsters Of Distortion Part. III diadakan di Cloud 9 (Ex. Score Manado). Acara ini dimulai jam 18.00 wita dengan opening act band Macacanigra, band yang dibentuk oleh kawan Jurrian Gillssen (Belanda) yang sekaligus Drummer Macacanigra. Disusul ATROPOS, GUILLOTINE, SAKRAMENT, DURHAKA, CALVARIUM, ARTUBIEM, SABAOTH, HELLSING, DANGEROUS OF ETERNITY. Band - band metal lokal ini berhasil membakar semangat para metalhead dengan masing-masing membawakan 3 lagu ciptaan mereka dengan berbagai genre, mulai dari Thrash, Black, Death sampai Slamming Death Metal. Tepat jam 21.00 wita SIKSAKUBUR menjadi penutup event MOD part. III kali ini, mereka menggila dengan 13 lagu tanpa ampun selama 1 jam. Event inipun berakhir jam 22.00 wita dan mampu memberi kesan yang dalam kepada sekitar 300 metalhead yang menghadiri event tahunan ini, mengingat inilah pertama kali Band Metal besar seperti SIKSAKUBUR dapat diundang sebagai bintang tamu di acara komunitas kecil di kota Manado bernama NCIB (North Celebes Infantry Battalions). Kami berharap Event ini bisa menjadi langkah awal kemajuan scene metal di Manado dan sekitarnya, meskipun masih ada beberapa kekurangan kami akan tetap berjuang.

Thanxs & Report By Buddy Williando


Posting Komentar

0 Komentar